Transformers : Age of Extinction
Judul Film : Transformers : Age of Extinction
Penulis Cerita : Ehren Kruger
Sutradara : Michael Bay
Produser : Steven Spielberg
Kategori Film : Action, Adventure, Sci-Fi
Pendahuluan
Transformers: Age of Extinction adalah film fiksi ilmiah Amerika Serikat tahun 2014 yang berdasarkan produk waralaba Transformers dari perusahaan mainan Hasbro. Film ini merupakan penggarapan ke-4 dari film Transformers, dan sekuel dari Transformers: Dark of the Moon. Film yang mengambil masa empat tahun setelah invasi di Chicago. Seperti pendahulunya, film ini kembali disutradarai oleh Michael Bay dan Steven Spielberg sebagai produser eksekutif-nya. Ini adalah film yang untuk pertama kalinya tidak mengikutsertakan Shia LaBeouf dan juga yang pertama kali keseluruhannya diperankan oleh pemeran baru. Transformers yang kembali hadir diantaranya Optimus Prime dan Bumblebee, dan film ini menjadi live-action Transformers pertama yang film-nya menyertakan Dinobots. Film ini akan dirilis lebih awal satu hari di Indonesia pada 26 Juni 2014 lalu selang beberapa hari kemudian di Amerika pada tanggal 27 Juni 2014 dalam format 3D.
Sinopsis
Empat tahun setelah film ketiga, pemerintah Amerika Serikat tidak lagi mempercayai para Transformer. Mereka memberi upah perburuan besar-besaran untuk memusnahkan mereka termasuk para Autobot. Seorang mekanik dan putrinya membuat penemuan yang mengarah kepada para Autobot, Decepticon, sehingga seorang pejabat pemerintah menjadi paranoid kepada mereka.
Ketika manusia menemukan teknologi Transformers purbakala, mereka menciptakan para Transformer miliknya sendiri, tetapi para Transformer yang baru dikembangkan segera menyadari dan akhirnya mengembangkan kesadaran dirinya, mereka mulai untuk memusnahkan umat manusia dan juga sisa-sisa para Autobot yang dibutuhkan untuk melindungi dunia dari kehancuran.
Ringkasan Cerita
Empat tahun setelah pertarungan terakhir autobot dengan decepticon, para manusia melakukan sebuah inovasi besar - besaran dengan menemukan sebuah teknologi yang dapat berubah menjadi apapun. Dan teknologi tersebut merupakan bagian inti dari robot yang merupakan ciptaan dari para manusia sebagai tiruan para autobot. Pada saat ini autobot yang semulanya merupakan rekan atau aliansi para manusia menjadi bahan buruan bagi para manusia dan pemburu yang berasal dari planet lain yang menyebut diri mereka Lockdown, mereka memburu para autobot karena mendapatkan perintah dari pencipta mereka untuk membawa Optimus Prime dan para autobot lainnya ke tempat sang pencipta tersebut berada.
Pada suatu ketika sang protagonis yang bernama Cade Yeager yang mana berprofesi sebagai seorang penemu (Inventer) menemukan sebuah truk rongsokan yang ternyata truk tersebut adalah Optimus Prime, pemimpin para autobot. Cade Yeager pun mencoba untuk memperbaiki optimus prime dengan tujuan mendapatkan uang yang banyak dengan menjual barang ciptaan yang bersumber dari inti optimus. Namun para pemerintah berhasil melacak keberadaan Optimus Prime yang sedang dalam pemburuan dan segera pergi menuju kediaman Cade Yeager untuk menangkap Optimus, namun mereka gagal karena pemberontakan yang dilakukan optimus. dan optimus pun membawa Cade Yeager bersama dengan anaknya ketempat yang aman.
Setelah mengetahui bahwa Cade Yeager bersama dengan Optimus Prime, CIA memutuskan untuk menetapkan mereka sebagai target buronan. Pemerintah terus melakukan pencarian terhadap autobot dan juga Optimus Prime keseluruh amerika dengan bantuan sang pengusaha sekaligus pencipta tiruan dari para autobot sehingga terjadi pertempuran sengit antara autobot dengan robot ciptaan yang bernama Galvatron.
Ketika pertarungan itu berlangsung dengan sengit, sang pemburu (Lockdown) datang lalu mengalahkan optimus prime dengan sangat mudah. Optimus prime dibawa ke kapal mereka lalu para pemburu memberikan sebuah imbalan atas bantuan para manusia dalam penangkapan Optimus Prime yang disebut benih (The Seed). benih tersebut merupakan bagian inti dari para robot sehingga jika manusia memiliki benih tersebut maka mereka dapat menciptakan robot yang bahkan lebih hebat dari autobot dan decepticon.
Para autobot pergi menyelamatkan optimus prime yang ditangkap dan dibawa kedalam pesawat. lalu kebenaran mulai terungkap ketika para robot ciptaan manusia tersebut berbalik memberontak dari para manusia dan Galvatron adalah renkarnasi dari Megatron. autobot yang mengetahui kebenerannya memberitahukan semuanya kepada Cade Yeager bahwa benih yang diberikan Pemburu tersebut merupakan sebuah bom dengan daya ledak yang kuat seperti bom nuklir, lalu sang pencitpa robot tiruanpun telah menyadari akan kesalahannya dan segera pergi mengamankan bom nuklir tersebut.
Setelah Optimus berhasil dibebaskan para autobot bersiap untuk melakukan sebuah pertarungan besar dengan para robot tiruan dan galvatron, optimus menyadari kalau para autobot tidak akan mampu mengalahkan mereka semua maka optimus memiliki rencana untuk membebaskan para tahanan Lockdown yang lain yang bernama Dinobot. para autobot dan dinobot bersatu untuk mengalahkan robot tiruan tersebut dan pada akhirnya berhasil mengalahkan para robot tiruan. Namun masalah belum selesai hanya sampai disini hingga tiba pertempuran terakhir antara Optimus Prime menghadapi sang Pemburu (Lockdown), Cade Yaegerpun pergi untuk membantu optimus prime untuk mengalahkan lockdown namun sang pemerintah Attingger yang melakukan perjanjian dengan para pemburu tersebut menghadang Cade Yaeger dan terjadi baku tembak. Harold Attinger yang merupakan dalang dari kejadian perburuan autobot ini akhirnya tewas terbunuh karena tertembak. Cade, Tessa (Anak Cade Yeager), dan Shane (Pacar Tessa) akhirnya membantu optimus untuk mengalahkan lockdown dan pada akhirnya sang pemburu tersebut berhasil dikalahkan. Setelah optimus berhasil mengalahkan lockdown dia dan para autobot lainnya pun pergi meninggalkan bumi dan pergi menuju kediaman Penciptanya.
Kelebihan :
Menampilkan sosok transformer baru seperti dinobot yang mana memiliki keunikan tersendiri didalam cerita, menampilkan gaya inovasi dari penglihatan masa depan dimana teknologi sudah diluar batas nalar manusia dapat menjadi inspirasi tersendiri bagi manusia yang memiliki potensi besar untuk mengembangkan teknologi seperti itu.
Menampilkan sosok transformer baru seperti dinobot yang mana memiliki keunikan tersendiri didalam cerita, menampilkan gaya inovasi dari penglihatan masa depan dimana teknologi sudah diluar batas nalar manusia dapat menjadi inspirasi tersendiri bagi manusia yang memiliki potensi besar untuk mengembangkan teknologi seperti itu.
Kekurangan :
Ceritanya terlalu monoton, ending dan pengenalan tokoh yang masih samar, dan tidak terlalu memiliki keterikatan dengan cerita prekuel sebelumnya sehingga dapat membingungkan penonton yang kurang peka terhadap alur cerita Transformer dari seri yang pertama.
Teaser Trailer Transformers :
Referensi :
Tidak ada komentar:
Posting Komentar